Masjid At Taubah Malanu, Bersihkan Masjid dan Programkan Pencegahan Wabah
Komentar

Masjid At Taubah Malanu, Bersihkan Masjid dan Programkan Pencegahan Wabah

Komentar

Terkini.id, Sorong – Badan Kemakmuran Masjid (BKM) At Taubah lakukan program untuk antisipasi pencegahan penyebaran Covid-19.

Masjid yang beralamat di Jalan F. Kalasuat Malanu, Sorong, ini tampak petugas yang membersihkan area masjid dengan perlengkapan khusus.

Ketua BKM At Taubah, Joko Rustyono mengatakan penyiapan peralatan kebersihan seperti handsanitizer, sabun cuci tangan, pengepelan lantai masjid 5 kali sehari, penggulungan karpet.

Hal tersebut merupakan upaya pencegahan penyebaran virus demi kenyamanan jamaah.

“Ini bagian dari ikhtiar kami, untuk memastikan jamaah yang hadir bisa tetap sholat dengan nyaman dan tetap sehat. Meskipun tidak sedikit yang menentang keputusan saya,” paparnya.

Pihaknya selalu bekerja sama dan menyambung komunikasi dengan posko kesehatan yang dibentuk oleh pemerintah Kota Sorong, terutama pada pengadaan bahan disinfektan secara mandiri dan proses sterilisasinya.

“Pengepelan masjid kami lakukan lima kali sehari selepas sholat fardhu. Dan beberapa kali kami lakukan penyemprotan,” terangnya.

Terlihat pula, petugas pembersih dilengkapi dengan peralatan khusus seperti sarung tanga, masker, penutup kepada dan sepatu karet, Minggu 22 Maret 2020.

Pengurus Masjid At taubah juga telah mengeluarkan maklumat kepada para jamaah untuk membawa sajadah secara mandiri.

Hal ini dimaksdukan untuk mengantisipasi penyebaran secara langsung.

Program antisipasi apabila wabah semakin memburuk, pengurus BKM At Taubah telah mempersiapkan obat-obatan beserta cadangan bahan makanan bagi warga dan jamaah.

“Kami sudah menyiapkan program antisipatif melawan virus corona,” imbuh Joko.

Pria yang juga pegiat sosial ini menambahkan bahwa BKM At Taubah telah menonaktifkan seluruh kegiatan jamaah baik berupa pengajian, TPA, pembelajaran TK, pengurangan pekerja pembangunan dan pelayanan Pos Lansia yang selama ini rutin dilaksanakan.

“Bila Sorong darurat Korona, maka BKM akan menghinbau kegiatan apapun termasuk sholat berjamaah di dalam masjid,” pungkasnya.

(Reporter Ngesti Wihaningtyas)